Jumat, 14 Oktober 2011

Netcut, Aplikasi Pemotong Koneksi Internet

Sobat blogger, pastinya kalian sering jengkel ketika koneksi internet LAN / Wifi semakin lemot. Itu disebabkan oleh banyak faktor, misalnya ada salah satu dari pemakai jaringan yang suka mendownlaod file-file besar seperti film atau game PC yang ukurannya bisa beratus-ratus Mb atau bahkan bergiga-giga. Sehingga bandwith yang tadinya besar kini harus tersedot karena kegiatan download teman anda tadi. Pada jaringan Wifi pun sama, makin banyak yang memakai, maka jatah bandwith bagi tiap orang juga akan terbagi sejumlah orang yang menggunakan jaringan Wifi tersebut. Lalu bagaimana solusinya..?

Nah, pada postingan ini saya akan membahas mengenai sebuah aplikasi pemutus koneksi jaringan internet yang dinamakan NetCut. NetCut adalah program yang dapat memutus koneksi internet orang lain dalam satu jaringan, baik jaringan internet dengan kabel LAN maupun jaringan wireless (Wifi). Apakah Netcut support pada Windows 7? Sebenarnya Netcut bisa digunakan pada Windows 7, namun tool Winpcap yang sudah terintegrasi dengan Netcut yang tidak support Windows 7. Nah, untuk itu untuk menggunakan Netcut pada Windows 7, kamu minimal harus menginstal Winpcap versi 4. Namun, tenang saja saya juga menyediakan di dalam paket Winpcap 4.0. Cara menggunakannya pun sangat mudah, berikut saya tuliskan langkah-langkah untuk menginstal NetCut, OK langsung saja :

  • Download NetCut pada link yang saya sediakan di bawah
  • Setelah aplikasi didownload, klik kanan pada aplikasi Netcut tersebut, dan pilih properties
  • Centang compability Mode "Run this program in compability for". Dan pilih Windows XP, terserap Windows XP sp1, sp 2 atau sp3
  • Setelah penggantian properties selesai, instal Netcut yang telah diganti propertiesnya tadi. Klik install
  • Setelah mencapai setengah proses instal Netcut, akan ada pemberitahuan tentang penginstalan Winpcap dan program Winpcap tidak compatibel dan harus memakai Winpcap versi 4.0
  • Lanjutkan saja proses penginstalan Winpcap dengan klik Next dan seterusnya sampai penginstalan Netcut selesai
  • Setelah Netcut berhasil di instal, buka folder tempat instalan Netcut tadi (bila kamu tidak merubah tempat penginstalan (default), tempat instalan netcut ada di "C:/Program Files/Netcut")
  • Di folder hasil penginstalan netcut tersebut ada file yang bernama netcut.exe (hasil penginstalan tadi). Klik kanan netcut.exe tersebut dan pilih Properties
  • Form Properties akan muncul. Cari dan buka tab Compatibility
  • Centang Compatibility Mode Run this program in compatibility mode for, pilih Windows XP. Terserah kamu memilih Windows XP (Service Pack 2) atau Windows XP (Service Pack 3)
  • Kemudian klik OK (seperti cara penggantian master netcut tadi)
  • Prosesnya belum selesai, jadi jangan buka dulu netcut kamu
  • Langkah selanjutnya adalah menginstal Winpcap versi 4
  • Kamu bisa langsung menginstal Winpcap versi 4 tanpa merubah Properties dulu
  • Pastikan Winpcap di instal di "C:/Program Files/Winpcap" atau kamu tidak merubah tempat instalan Winpcap karena secara default akan terinstal di "C:/Program Files/Winpcap"
  • Kamu akan menerima pesan bahwa versi lama Winpcap telah terinstal, apakah akan uninstall versi lama?
  • Pilih saja "Yes" dan proses penginstalan Winpcap akan berjalan, dan tunggulah sampai selesai

Setelah Netcut terinsatal sempurna, bukalah Netcut tersebut. Lalu akan muncul ip address dari masing-masing pengguna internet dalam jaringan anda. Anda tinggal pilih siapa saja yang internetnya akan diputus dengan mengklik kanan ip address tersebut dan pilih Cut Of. Dan tidak lama kemudian koneksi internet target akan terputus.


Bagi anda yang ingin mengunduh Netcut 3.0 beserta Winpcap versi 4, silahkan klik pada link di bawah ini:

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Entri Populer