Sobat Blogger, selama ini mungkin anda telah terbiasa mengunakan aplikasi Nero untuk keperluan burning, baik untuk mem-burning CD maupun DVD, bahkan Blue-Ray sekalipun. Namun, Nero versi mulai dari versi 8,9 atau 10, memiliki ukuran yang sangat besar sebab Nero menambahkan tools multimedia seperti image, music dan video player. Lalu, apakah ada alternatif pengganti dari software Nero ini? Jawabannya tentu saja ada, ya software tersebut bernama "Image Burn". Aplikasi ini memiliki ukuran yang kecil sehingga ringan untuk dijalankan pada komputer anda, namun tetap memiliki kinerja yang powerfull, kita hanya perlu mengenal dan menyesuaikan dengan tampilan aplikasi ini.
Image Burn support untuk berbagai platform mulai dari Windows 95, 98, 2000, XP hingga Windows 7 (termasuk versi 64 bit). Ini merupakan aplikasi yang sangat fleksibel dengan beberapa fitur tambahan seperti layer break selection, automatic write speed, dan berbagai fitur advanced lainnya. Aplikasi Image Burn memiliki tampilan/interface yang simple, namun mudah untuk dimengerti oleh orang awam sekalipun. Jika kita ingin mem-burning CD/DVD akan muncul jendela panduan hingga proses burning selesai, jadi anda tak perlu khawatir jika anda masih belum terbiasa dengan Image Burn. Dukungan pada hampir semua pabrikan CD/DVD drive seperti LiteOn, Samsung, LG, Pioneer, Sony, Plextor, NEC, Optiarc, BenQ dan lain sebagainya. Berikut tampilan Image Burn:
Image Burn juga dapat digunakan untuk membuat file image untuk disimpan pada hard disk PC anda. File Image dapat berupa format ISO, IMG, NRG, PDI, MDS, BIN dan lain-lain. Soal kehandalan dari Image Burn ini sudah tak diragukan lagi, hasil burning-an juga cukup baik, dengan kecepatan burning yang dapat kita sesuaikan. Nah, sekarang buang jauh-jauh Nero dari komputer anda dan installah Image Burn..!!!
Download Image Burn 2.5.6
Tidak ada komentar :
Posting Komentar